Asus ExpertBook B9, Laptop Bisnis Dengan Fitur Premium

Asus kembali mengeluarkan berbagai produk laptop yang tidak bisa dianggap remeh. Setelah mengeluarkan produk laptop untuk gaming dengan berbagai tipe dan kelas. Kini Asus juga mengeluarkan produk baru, yaitu Asus Expertbook B9, laptop bisnis dengan fitur premium. Yang menarik dari laptop ini adalah bodynya yang tipis dan sangat ringan. Dengan pengalaman dalam pembuatan notebook berkualitas, apalagi dengan pengalaman dalam fokus untuk sektor laptop gaming yang kuat, maka dengan perkembangan kebutuhan bagi para profesional dan pebisnis, menjadikan Asus sebagai produsen yang lengkap setelah menghadirkan laptop untuk gaming, kini menghadirkan PC dan laptop untuk kebutuhan komersial.

Asus ExpertBook sebelumnya adalah Asus Pro yang telah dirubah namanya, yang sengaja difokuskan untuk keperluan bisnis. Asus sendiri mengklaim bahwa kelas ExpertBook ini sangat sesuai untuk kebutuhan bisnis, karena Asus sudah dikenal lama dalam industri PC (Personal Computer) dan laptop, dan juga telah menjadi produsen laptop terkenal di Taiwan.

Asus ExpertBook B9, Laptop Bisnis Dengan Fitur Premium;Asus ExpertBook B9440;Asus Expertbook B9;
Asus Expertbook B9 (Sumber gambar: www.asus.com)

1. Asus ExpertBook B9440 Spesifikasi 

Hal yang sangat wajar, jika Asus mengklaim bahwa produk laptop ini menjadi laptop yang tangguh, hal ini disebabkan pengalaman Asus sendiri yang berhasil menjadikan nama laptop Asus sebagai laptop terkuat. Dari berbagai kelas laptop Asus memang telah menjadi favorit para pecinta produk Asus, khususnya di sektor laptop gaming.

Baca Juga: Asus ZenBook Duo & Sensasi Monitor Eksternal.

Selain fisiknya yang kuat, Asus juga tangguh dalam hal kinerja, laptop besutan Asus ini telah ditanamkan prosesor Intel Core Generasi ke-8, ditambah lagi dengan spesifikasi perangkat keras dan fitur premium bisnis yang menjadikan laptop ini menjadi referensi bagi anda yang fokus mencari laptop untuk kebutuhan bisnis.

Asus ExpertBook B9440 sendiri memiliki spesifikasi sebagai berikut:
  • Menggunakan prosesor Intel Core i7-7500U dan bisa bertahan sampai dengan clock 3,7 GHz.
  • Untuk memori sudah dibekali dengan RAM LPDDR3 8GB dan juga media penyimpanan M.2 PCle Gen3 SSD 512 GB.
  • Layar monitor berukuran 14 inch, sudah menggunakan panel LED dengan resolusi Full HD (1920 x 1080) dan juga menggunakan desain layar NanoEdge Display yang menjadikan bezelnya sangat tipis hanya 5,4 mm, sehingga laptop ini  seperti laptop ukuran 12 inch.
  • Dengan desain ErgoLift, body laptop Asus ExpertBook B9440 ini bisa diangkat sampai sudut 7 derajat, menjadikan laptop ini nyaman saat digunakan.
Asus ExpertBook B9440
Asus ExpertBook B9440  (Sumber gambar: www.asus.com)
  • Bodi laptop sangat tips dengan tebal 1,5 cm dan berat 1,05 kg.
  • Untuk keyboard sudah dilengkapi LED backlit yang bisa menyala saat gelap.
  • Laptop ini menggunakan lapisan magnessium alloy, menjadikan body laptop menjadi kokoh, apalagi laptop Asus ExpertBook B9440 sudah memiliki sertifikasi ketahanan standar militer MIL-STD 810G.
  • Memiliki dua port USB Type-C, dan juga teknologi Omni Connectivity, antara lain USB Type-A, USB Type-C, VGA dan HDMI.

2. Asus ExpertBook B9440 Harga

Sepertinya ungkapan bisnis, ada harga ada kualitas, sangat berlaku untuk laptop Asus ExpertBook B9440. Selain fiturnya yang sangat bagus ditambah dengan body laptopnya yang sangat kokoh, menjadi hal yang wajar bila harga laptop ini dibandrol dengan harga Rp. 21.999.000,-.

Tertarik dengan laptop Asus Expertbook B9, laptop bisnis dengan fitur premium ini, anda bisa mengunjungi booth Asus terdekat di kota anda, atau bisa melihat e-commerce di interet yang anda percaya. Dengan laptop yang sudah teruji secara software dan hardware, minimal anda tidak perlu kuatir kalau laptop mengalami masalah.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel