KULINER NUSANTARA, NASI KUNING YANG LEZAT

Kuliner masih menjadi suatu bagian yang tidak terpisahkan dalam hidup kita, mulai dari jenis makanan tradisional sampai dengan makanan kekinian yang disukai generasi masa kini. Namun, diantara berbagai macam jenis kuliner yang ada tentunya terdapat pilihan untuk menikmati kuliner yang disukai, salah satunya adalah kuliner nusantara, nasi kuning yang lezat. Tentunya kita semua mengetahui bahwa nasi kuning, adalah nasi yang berwarna kuning dengan rasanya yang gurih. Nasi ini sering disajikan saat acara-acara khusus, atau ketika terdapat acara syukuran dan hajatan di rumah.

Nasi kuning, sebenarnya adalah nasi yang dibuat dari beras, yang diberikan bumbu berupa kunyit, santan dan berbagai bumbu, yang menyebabkan rasanya menjadi lebih gurih dan lebih nikmat. Sebagai makanan khas dari Indonesia, nasi kuning banyak disajikan sebagai menu utama saat acara-acara khusus, misalnya disajikan dalam bentuk tumpeng. Karena disajikan dalam bentuk tumpeng, maka lauk pauknya pun sangat beragam, ditambah lagi dengan pilihan sayuran, yang biasa disebut dengan urap.

KULINER NUSANTARA, NASI KUNING YANG LEZAT
Nasi Kuning

Kuliner Nusantara Indonesia – Nikmatnya Nasi Kuning

Sebagai bagian dari kuliner nusantara di Indonesia, nasi kuning menjadi referensi kuliner yang tidak bisa dilupakan. Apalagi dengan rasanya yang nikmat, juga memberikan peluang bagi pengusaha kuliner untuk membuat nasi kuning yang tidak saja menyediakan untuk acara-acara khusus dalam bentuk tumpeng, namun juga disajikan untuk makanan sehari-hari, dengan harga yang lebih murah.

Kuliner Nusantara Indonesia – Nikmatnya Nasi Kuning
Nikmatnya Nasi Kuning
Sebagai salah satu kekayaan kuliner di Indonesia, nasi kuning, sebenarnya adalah melambangkan gunung emas yang berarti kekayaan, sumber kemakmuran dan juga adanya pesan moral, agar memiliki moral yang luhur. Dengan adanya makna yang sakral tersebut, menyebabkan nasi kuning selalu digunakan pada peristiwa khusus, acara-cara atau perayaan keluarga, misalnya pada acara penikahan, dan juga kelahiran.

Baca Juga: Kuliner Nusantara - Nasi Goreng.

Pesona nasi kuning, memberi arti tersendiri bagi masyarakat yang mengerti dan memahami makna tersirat dalam pembuatan nasi kuning, yang tidak hanya untuk dinikmati sebagai sajian kuliner. Kebanyakan masyarakat Indonesia sudah mengenal tentang sajian nasi kuning, bahkan dalam tradisi di Bali, warna kuning memberikan arti, yaitu warna keramat yang menjadi keyakinan, selain warna putih, merah dan hitam. Di Bali, nasi kuning sering menjadi sajian saat Upacara Kuningan.

Pesona Kuliner Nusantara – Nasi Kuning Pilihan Kuliner Indonesia

Dengan berkembangnya kuliner di Indonesia, saat ini nasi kuning tidak hanya disajikan pada acara-acara khusus saja, namun juga dijual dalam bentuk box, dengan isi atau lauk yang beraneka ragam. Harganya pun sangat terjangkau, berkisar antara Rp. 8.000 sampai dengan Rp. 25.000, tergantung dari lauk yang disajikan. Semakin enak dan lezat nasi kuningnya, akan memberikan daya tarik tersendiri, bagi pecinta kuliner untuk datang menikmati nasi kuning tersebut.

Pesona Kuliner Nusantara – Nasi Kuning Pilihan Kuliner Indonesia
Nasi Kuning dan Secangkir Kopi Hitam
Dengan kebutuhan masyarakat akan kuliner, nasi kuning menjadi sebuah peluang bisnis yang tidak bisa diremehkan, apalagi dengan kesibukan masyarakat, yang lebih memilih untuk membeli makanan yang sudah jadi. Seperti contoh, penulis membeli satu kotak dalam bentuk mika, yang berisi nasi kuning lengkap dengan lauknya yang berisi kering tempe, sambal, perkedel kentang, mie, sepotong kecil ayam, dan setengah iris telur asin, harganya hanya Rp. 8.500 per mika. Saya membeli nasi kuning ini di salah satu toko grosir besar, yang juga menyedikan makanan, dan pilihan nasi dengan berbagai lauk, termasuk nasi kuning ini, sangat laris.

Pesona Kuliner Nusantara – Nasi Kuning Pilihan Kuliner Indonesia
Nasi kuning masih dalam mika
Dengan melihat hal tersebut, saya melihat bisnis nasi kuning, memiliki potensi untuk dikembangkan, apalagi ditengah kehidupan masyarakat yang menuntut semuanya dilakukan serba cepat dan praktis.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel