KULINER NUSANTARA: “NASI RAWON”

Begitu banyak sajian kuliner nusantara yang tersebar di penjuru tanah air. Tidak hanya jenis kulinernya, namun juga jenis kue dan berbagai panganan yang bisa dinikmati dengan berbagai kelezatannya. Apalagi dengan aneka ragam adat istiadat yang berbeda menjadikan jenis kulinernya juga turut berbeda. Namun dengan kenekaragaman budaya yang ada, menjadikan kuliner Indonesia menjadi lebih beragam.

Salah satu kuliner enak yang akan kita bicarakan adalah kuliner dengan kuah, dengan bumbu khas daging sapi, dengan rasanya yang lezat. Kuliner ini banyak dan sangat terkenal di daerah Jawa Timur. Dan sangat terkenal di daerah pesisir utara Jawa Timur, antara lain Surabaya, Sidoarjo, Pasuruan dan Probolinggo. “Nasi Rawon”, adalah kuliner lezat dan menjadi ciri khas kuliner di daerah Jawa Timur, dengan cirinya yang khas yaitu nasi dengan sup daging berwarna hitam dengan aroma yang khas dan lezat. Nasi rawon dengan bumbu khasnya akan terasa nikmat, apabila dalam menikmati juga ditambahkan lauk tambahan, seperti empal daging, sate komoh, tempe atau pun telur asin dari bebek.

Ikon Kuliner Nusantara

Rawon merupakan salah satu andalan kuliner dan masakan khas di Jawa Timur. Begitu juga di berbagai warung dan tempat makan di JawaTimur, banyak yang menjadikan “Rawon” atau nasi rawon ini sebagai andalan utama untuk makanan yang dijual.

KULINER NUSANTARA: “NASI RAWON”
Nasi Rawon
Baca Juga:
Rawon atau nasi rawon adalah sebuah menu yang disajikan berupa sup daging dengan bumbu yang khas berwarna hitam karena mengandung kluwek. Rawon ini disajikan dengan daging sapi yang dipotong-potong kecil, dengan bumbu sup hitam yang khas.

Kuliner Enak Nusantara

Secara umum rawon diracik dengan bumbu campuran bawang merah, bawang putih, lengkuas (laos), ketumbar, serai, kunir, lombok, kluwek dan garam, dan minyak nabati. Semua bahan ini dihaluskan kecuali serai dan lengkuas, lalu ditumis sampai keluar bau harum dari campuran bumbu yang ditumis tersebut. Setelah itu baru dimasukkan dalam kaldu rebusan daging bersama-sama dengan daging. Dan dicampur dengan kluwek untuk memunculkan warna alami hitam.

Kuliner Enak Nusantara
Kenikmatan nasi rawon
Diberbagai tempat makan, kawan-kawan saat memesan rawon ini diperkenankan untuk memilih antara nasi yang dipisah dengan rawon atau nasi rawon yang disajikan menjadi satu antara nasi dan kuah rawon beserta daging sapi yang dipotong kecil. Harganya bervariasi mulai dengan harga Rp. 10.000 sampai dengan Rp. 25.000,- per porsi tergantung dimana tempat belinya di warung kecil atau restoran dan harga tersebut bergantung juga pada daging rawon yang disajikan.

Jadi menikmati rawon bisa menjadi pilihan kawan-kawan saat berkunjung di Kota-kota di Jawa Timur ini.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel