KULINER NUSANTARA: “ENAKNYA PENTOL TUSUK”

Berbicara tentang kuliner, pasti memiliki banyak ragam dan jenisnya. Salah satu makanan murah yang biasa ada di sekitar kita ini, sering terlihat remeh, namun apabila dikembangkan secara bisnis dan profesional pasti memberikan untung yang luar biasa. Sangat banyak jenis kuliner yang bisa dicoba, mulai dari jenis kuliner yang dijual dengan gerobak, menggunakan motor, sepeda angin, kuliner kaki lima, kuliner di restoran dan tempat makan, bahkan sampai dengan kuliner lezat kelas hotel bintang lima.

Dari berbagai jenis kuliner tersebut, terdapat jenis kuliner murah namun enak yang disukai semua orang, bahkan jenis kuliner ini sering mangkal di depan sekolah-sekolah, sehingga banyak ibu-bu yang menunggu anaknya pulang turut menikmati jenis kuliner ini. Sebenarnya bisa disebut sebagai jajanan pentol.

KULINER NUSANTARA: “ENAKNYA PENTOL TUSUK”
Pentol

Usaha Kuliner Nusantara – Peluang Usaha Pentol 

“Pentol”, ini sebenarnya merupakan makanan tradisional seperti bakso namun memiliki kandungan daging yang sedikit dengan campuran kanji yang lebih banyak. Bahkan bisa dikatakan terbuat dari tepung kanji.

Usaha Kuliner Nusantara – Peluang Usaha Pentol
Pentol dalam panci
Sebagai jenis kuliner yang mudah dibuat, apalagi dengan modal yang tidak terlalu besar, maka jenis jajanan ini memberikan peluang bagi masyarakat untuk turut membuka usaha jenis ini, mulai dengan menggunakan motor dengan gerobak aluminium di atasnya sampai dengan gerobak dorong. Rasanya yang gurih dan enak memang menjadikan jajanan ini menjadi pilihan untuk dinikmati.

Baca Juga: Gudeg Yogyakarta.

Kuliner Enak Nusantara – Jajanan Pentol Yang Gurih

Sepertinya semua kalangan menyukai pentol, selain karena harganya yang relatif murah, juga rasanya yang enak dan gurih. Dari yang biasa terlihat saat membeli pentol ini, pentol ini memiliki banyak jenis antara lain pentol kanji, pentol tahu, pentol yang berisi telur puyuh, siomay dan pentol goreng.

Gerobak pedagang pentol keliling
Selain jajanan pentol, terdapat jenis jajanan lain yang mirip yaitu cimol dan cilok. Pada intinya ketiga jenis jajanan ini sama, karena terbuat dari tepung. Kalau cimol dan cilok merupakan jajanan dari Jawa Barat, “cimol” dalam bahasa Sunda merupakan singkatan dari “aci digemol” yang berarti tepung kanji yang dibuat dengan bentuk bulat-buklat, sedangkan “cilok” dalam bahasa sunda merupakan singkatan dari “aci dicolok”, yang berarti aci yang dimakan dengan cara dicolok. Untuk pentol, pasti semua sudah tahu, pentol ini merupakan jenis jajanan yang berasal dari Surabaya.

Usaha Kuliner Nusantara – Peluang Usaha Pentol
Sebungkus pentol
Untuk masalah harga, jangan khawatir, kita bisa membeli sesuai dengan keinginan kita, tidak seperti warung atau depot bakso yang langsung membandrol harganya dengan harga pas, penjual pentol ini selalu menanyakan dengan “beli berapa mas, mbak atau dek?”, membelinya pun bisa 2.000, 3000 atau 5000, atau bahkan bisa 500 an. Tergantung ukuran dan isi pentol. Harganya yang murah inilah yang menjadi alasan pentol ini digemari dimasyarakat.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel