Tips agar Jantung Sehat

Siapa yang ingin sakit? Pasti tidak ada yang ingin sakit. Sakit adalah kata yang sangat tidak enak diucapkan, apalagi untuk dirasakan. Begitu pula, bila yang sakit pada jatung, pasti akan membuat segalanya berantakan. Oleh karena itu, untuk bisa memiliki jantung yang sehat, tidak hanya bila sebatas keinginan, namun harus dijaga dengan niat yang kuat. Mengikuti berbagai tips agar jantung sehat menjadi cara yang bisa dilakukan, namun tidak hanya dibaca, namun harus dilakukan dengan benar. Salah satu yang bisa dilakukan adalah dengan melakukan olahraga, namun, sayangnya masih banyak orang yang tidak tergerak untuk berolahraga. Sebenarnya cukup 30 menit menyisihkan waktu untuk berolahraga agar jantung bisa menjadi sehat.

Tips agar Jantung Sehat
Foto: eastlondonlines

Bisa diakui, bahwa untuk memulai adalah hal dan ujian yang berat, begitu pula dengan berolahraga. Kebanyakan banyak yang mengatakan bahwa sangat sulit untuk menyediakan waktu untuk berolahrga meskipun hanya sejenak. Banyak alasan yang sering diutarakan, seperti sudah capek, dan juga berbagai aktivitas pekerjaan yang sudah menguras waktu dan tenaga. Apalagi seperti di kota besar, Jakarta misalnya, sering terjebak macet dalam perjalanan pergi atau pulang kantor, sering membuat mood untuk berolahraga menjadi hilang.

30 Menit Saja, Cara Menjaga Kesehatan Jantung

Menurut A. Bimo Wijoseno, yang menuliskan tentang cara jantung sehat, yang pernah dimuat dalam “Kumpulan Artikel Kesehatan Intisari”, olahraga jelas sangat diperlukan dan dibutuhkan oleh semua orang, apalagi mereka yang ingin jantung dan tubuhnya sehat, tidak terkecuali dan tanpa pandng bulu.

Namun, bagi bebebrapa orang, tidak adanya sarana dan prasarana yang memadai untuk berolahraga sering menjadikan hal ini sebagai hambatan. Seolah-olah olahaga identik dengan sepatu, peralatan dan perlengkapan yang mahal. Padahal menurut dr. Aulia Sani, Sp.JP dari Rumah Sakit Harapan Kita, Jakarta, “Olahraga untuk jantung sesunguhnya sederhana saja. Cukup menjalani olahraga yang bersifat aerobik”.

Baca juga: Jantung Koroner pada Anak Muda.

Jenis olahraga yang sangat dianjurkan, tentu saja bukan jenis olahraga prestasi atau yang bersifat kompetisi. dr Aulia malah mengajurkan untuk berjalan kaki, berlari, berenang, bersepeda atau dengan senam jantung sehat. Mengapa memilih olahraga ini? Hal ini disebabkan jenis olahraga ini masuk pada kategori olahraga aerobik yang bisa memacu kerja jantung secara bertahap. Olahraga aerobik sendiri merupakan olahraga yang memacu jantung untuk mengambil oksigen sebanyak-banyaknya guna memenuhi kebutuhan oksigen ke seluruh tubuh.

Olahraga dengan 4T

Seperti yang disampaikan di atas, bahwa melakukan olahraga harus dimulai. Untuk itu, bisa saja melalukan olehraga dengan jenis olahraga yang mudah dan murah, salah satunya dengan jalan kaki. Untuk bisa mendapatkan hasil optimal dan menghindari dari hal-hal yang tidak diinginkan , alangkah baiknya bila sebelum melakukan olahraga aerobik, memeriksakan kesehatan jantung terlebih dahulu. Karena pernah terdapat pengalaman, ada orang yang giat olahraga dengan tujuan untuk menghindari jantung, ujung-ujungnya malah terkena serangan jantung.

Menurut dr Aulia, serangan jantung tersebut disebabkan karena suplai oksigen yang tidak terpenuhi. Suplai oksigen dan kebutuhan oksigen tidak terpenuhi dengan pas oleh jantung. Oleh karena itu, dalam melakukan olahraga aerobik sangat wajib memperhatkan prinsip 4T, yaitu teratur, terukur, terarah dan terawasi.

Memeriksakan jantung sebelum berolahraga memiliki banyak manfaat, dengan pemeriksaan tersebut, akan bisa diketahui kondisi koroner, salurah pembuluh darah, dan juga kerja organ jantung. Minimal dilakukan pemeriksaan EKG biasa dan latihan treadmill. Dari pemeriksaan tersebut  akan bisa diketahui latihan apa yang cocok, agar lebih aman dan manfaat yang didapat juga optimal.

Sebenarnya tidak sulit untuk memulai berolahraga, oleh karena itu jangan ditunda-tunda lagi, mulai dari sekarang. Karena untuk bisa mendapatkan kebugaran, olahraga tidak harus seberat yang dilakukan para atlet. Begitu pula dengan para pekerja kantoran, daripada menghabiskan waktu 1 jam ngobrol di kantin atau kafe, mending menyempatkan waktu 10 sampai 15 menit untuk berjalan kaki di sekitar kantor.

Masih menurut dr Aulia , “Apapun kondisinya, olahraga tetap dibutuhkan, dengan cukup berolahraga, ketahanan tubuh akan meningkat. Tulang-tulang juga menjadi lebh kuat, serta proses metabolisme akan berfungsi dan berjalan dengan baik. Bagi mereka yang ingin menghindari penyakit jantung sejak dini, maka olahraga menjadi salah satu solusi terbaik. Jika peredaran darah berjalan normal, organ jantung akan bekerja sesuai dengan fungsinya. Bahkan berbagai gangguan akan enggan datang.”

Namun selain melakukan olahraga, konsultasi tetap harus dilakukan untuk menentukan jenis olahraga yang sesuai. Apalagi bagi mereka sebelumnya sudah pernah mengidap peyakit, seperti darah tinggi, rasa sakit di dada, napas tersengal-sengal atau bahka Anda yang tidak pernah berolahraga sama sekali.

Semoga tips agar jantung sehat tersebut di atas bermanfaat dan menjadi refrensi bagi Anda agar jantung selalu sehat.

Belum ada Komentar untuk "Tips agar Jantung Sehat"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel