Lowongan Kerja Bank Indonesia (BI)

Lowongan Kerja Bank Indonesia (BI)Bank Indonesia (BI) adalah bank sentral Republik Indonesia sesuai pasal 23D Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia (UUD) dan Undang-Undang Nomor 23 Tahun 1999 tentang Bank Indonesia. Sebelum dinasionalisasi sesuai Undang-Undang Pokok Bank Indonesia pada 1 Juli 1953, bank ini bernama De Javasche Bank (DJB) yang didirikan berdasarkan Oktroi pada masa pemerintahan Hindia Belanda.

Sebagai bank sentral, Bank Indonesia mempunyai tujuan tunggal, yaitu mencapai dan memelihara kestabilan nilai rupiah. Kestabilan nilai rupiah ini mengandung dua dimensi, yaitu kestabilan nilai mata uang terhadap barang dan jasa domestik (inflasi), serta kestabilan terhadap mata uang negara lain (kurs).

Lowongan Kerja Bank Indonesia (BI)
Sumber gambar: gudrilogo.blogspot.com

Lowongan Kerja 2020 Bank Indonesia

Sehubungan dengan kebutuhan tenaga kerja di Bank Indonesia, maka pada kesempatan ini dibuka kesempatan karir dengan posisi sebagai:

  1. Tenaga Swakelola Asisten Analis.
  2. Tenaga Swakelola Pengelola Database.

Adapun kualifikasi yang dibutuhkan, antara lain :
  1. Warga negara Indonesia.
  2. Minimum memiliki gelar Sarjana (fresh graduate), lebih disukai jurusan Program Studi Ekonomi, Statistik, Matematika, Teknik Industri atau jurusan lain jika didukung dengan 1 sampai 2 tahun pengalaman kerja.
  3. Tidak sedang dalam proses pengadilan atau sanksi dan tidak terikat oleh pihak mana pun.
  4. Sehat jasmani dan rohani
  5. Memiliki alamat domisili yang jelas di wilayah Kota Makasar.
  6. Memenuhi persyaratan untuk bekerja di Indonesia sesuai dengan peraturan yang berlaku.
  7. IPK minimal 3,00 dari skala 4,00.
  8. Memiliki pengalaman dalam melakukan studi atau penelitian atau survei.
  9. Memiliki pengetahuan bidang ekonomi, keuangan dan sektor riil.
  10. Memiliki keterampilan analitis yang baik dan penguasaan metode kuantitatif yang kuat.
  11. Mahir dalam Microsoft Office, terutama Power Point dan Excel makro sampai tingkat mahir.
  12. Memiliki kemampuan dalam menggunakan perangkat lunaj basis data, seperti Microsoft Access dan SQL akan menjadi nilai tambah.
  13. Memiliki keterampilan pemrograman e-Views atau Stata atau Matlab,
  14. Mahir dalam Bahasa Inggris.

Dokumen yang dibutuhkan, antara lain:
  1. Daftar Riwayat Hidup (CV).
  2. Kartu Identitas (KTP)
  3. Foto 3x4 cm.
  4. Transkrip Akademik
  5. Semua dokumen di atas digabungkan dalam file format. Pdf dengan ukuran maksimum 2 MB.

Tahapan Seleksi:
  • Pengajuan Aplikasi: tanggal 15 sampai 28 Juni 2020.
  • Tahap I – Pengumuman Hasil Seleksi Administratif: 30 Juni 2020.
  • Tahap II – Wawancara : 1 sampai 3 Juli 2020.
  • Pengumuman Hasil Akhir: 13 Juli 2020

Cara Pendaftaran:
Kirimkan CV dan Dokumen lengkap ke email:

nur_a@bi.go.id

Pendaftaran paling lambat pada tanggal 28 Juni 2020.

Untuk informasi lebih lanjut silahkan anda menghubungi (0411) 361 5188 atau 361 5189 atau datang lansung ke kantor Perwakilan Provinsi Bank Indonesia Sulawesi Selatan, Jalan Jendral Sudirman No. 3, Makassar, Sulawesi Selatan.

Baca juga: Lowongan Kerja PT. Buana Telekomindo.

Untuk keterangan selengkapnya anda bisa membuka di situs: jobsnews.id

Demikian informasi Lowongan Kerja Bank Indonesia (BI), semoga bermanfaat dan sukses.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel